Rabu, 29 Juli 2009

Khasiat Daun Dewa

29 Juli jam 12:14

Daun dewa (Gynura divaricata, Gynura segetum (Lour) Merr, atau Gynura pseudochina) cukup lama dikenal sebagai tanaman antikanker. Di beberapa daerah daun dewa dikenal dengan nama beluntas cina, atau samsit. Menurut penelitian dari Fakultas Farmasi UGM dan Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN), secara laboratoris ekstrak etanol daun dewa mampu menghambat pertumbuhan tumor paru pada mencit (tikus putih kecil). Ekstrak ini juga mampu menghambat pertumbuhan sel kanker.

Pada beberapa tulisannya mengenai tumbuhan berkhasiat obat Indonesia Prof HM Hembing Wijayakusuma menyampaikan bahwa daun dewa memiliki banyak khasiat. Manfaat itu berasal dari daun dan umbinya. Daunnya berkhasiat untuk mengobati luka terpukul, melancarkan sirkulasi darah, menghentikan pendarahan, pembengkakan payudara, melancarkan haid, dan lain-lain. Sementara umbinya berkhasiat untuk mengatasi bekuan darah pembengkakan, pendarahan, tulang patah, dan lain-lain.



Daun dewa tergolong tumbuhan semak yang subur pada ketinggian 0-1.000 meter di atas permukaan laut. Tinggi tumbuhan ini bisa mencapai 50 cm. Daunnya tunggal bertangkai pendek berbentuk bundar telur berujung lancip. Kedua permukaan daunnya berambut dengan warna putih. Warna permukaan daun di bagian atas hijau tua, sedangkan di bawahnya berwarna hijau muda. Bunganya terletak di bagian ujung batang, berwarna kuning berbentuk bonggol.

Efek farmakologis daun dewa adalah antikoagulan (koagulan=zat yang mempermudah dan mempercepat pembekuan darah), mencairkan bekuan darah, stimulasi sirkulasi, menghentikan perdarahan, menghilangkan panas, dan membersihkan racun. Daun dewa mengandung zat saponin, minyak atsiri, flavonoid, dan tanin. Efek farmakologis didapatkan dari seluruh tanaman.

Dalam buku Kebun Tanaman Obat Karyasari disebutkan bahwa daun dewa juga bisa mengatasi kejang pada anak dan beberapa jenis pendarahan. Untuk mengatasi luka terpukul, tak datang haid, pendarahan pada wanita, pembengkakan payudara, batuk, dan muntah darah seluruh tanaman daun dewa ditumbuk, atau direbus, lalu airnya diminum. Bila anak-anak mengalami kejang beri minum air dari satu batang daun dewa.

Bagian daunnya dapat dimanfaatkan untuk mengatasi kutil dan tumor. Untuk kutil haluskan daun dan ditempelkan pada bagian yang sakit dan biarkan hingga keesokkan harinya. Untuk mengatasi tumor, silakan makan daun dewa sebagai lalap. Untuk kanker buatlah ramuan dari 30 gram daun dewa segar, 20 gram temu putih, 30 gram jombang yang direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, lalu disaring dan airnya diminum.

Bagian umbi bisa dimanfaatkan untuk pengobatan luka terpukul, masuk angin, digigit ular, dan menghilangkan bekuan darah, serta mengobati stroke. Untuk luka luar, haluskan umbi, lalu tempelkan pada bagian yang sakit. Sedangkan untuk pengobatan dalam, umbinya ditumbuk halus dan ditambah air. Air perasannya diminum setiap sore hari.

sumber: toko islam.com

Rabu, 15 Juli 2009

Manfaat Plasenta/ari-ari bayi

12 Juli jam 15:12

Jangan buru-buru mengubur plasenta setelah anda melahirkan,karena kandungn plaseta kaya akan manfaat yang berguna bagi kesehatan manusia,bahkan sekarang di indonesia telah terdapat bank plasenta yang sengaja dijadikan tempat untuk menyimpan plasenta bayi!
Plasenta
berbentuk krim atau pil diyakini berfungsi meregenerasi sel-sel kulit.
Plasenta juga berkhasiat mengatasi gangguan mata, asma, luka yang
membusuk dan sebagai pelancar ASI.

Banyak yang berpendapat, sebagai bagian dari anggota tubuh, plasenta seharusnya dikubur ketika tugas pokoknya sudah selesai. Karena itu, masyarakat sempat dibuat heboh ketika pada tahun 1970-an beredar kosmetik dari Jepang,Embryodanya, yang bahannya dicampuri plasenta.

Kosmetik tersebut
kemudian menghilang. Namun, di beberapa tempat tetap saja ada yang
menawarkan rahasia menjadi cantik menggunakan aneka produk kosmetik
yang bahannya mengandung plasenta.

Lepas dari kontroversi
tersebut, plasenta memang bermanfaat. Irawati (45), ibu rumah tangga,
telah 5 tahun menggunakan krim wajah yang mengandung plasenta.
Hasilnya, wajahnya menjadi halus, kencang, dan terlihat muda. Irawati
pun meresepkan khasiat plasenta pada anaknya, Herawati, yang bare
melahirkan. Herawati diberinya ramuan serbuk plasenta. Hasilnya, empat
hari seusai bersalin, air susunya mengucur deras.

Plasenta
atau dikenal sebagai ari-ari, berfungsi sebagai media nutrisi untuk
embrio yang ada dalam kandungan. Plasenta memiliki bobot
sekitar
37,5-500 gram. Plasenta keying berbentuk bulat, tidak teratur atau
bulat telur, seperti piring, dengan garis tengah 9-16 cm, mengandung
200 ml darah yang mengisi jaringan seperti spon. Plasenta mudah patah
atau getas, dan berbau amis.

Bagian tubuh manusia ini mempunyai
sisi banyak tonjolan tak teratur, dan sisi lainnya terbungkus selaput
rata nan mulus. Pada titik pusatnya tertempel bekas tali pusar dan
sekelilingnya tersebar urat-urat darah halus.

Kaya protein
Selain
berfungsi sebagai sumber kehidupan, plesenta manusia kaya akan
kandungan darah dan protein (albumin), hormon (estrogen) dan substansi
lain, seperti asam deoxyribonukleat dan asam ribonukleat. Albumin yang
berasa dari plasenta manusia menarik perhatian karena mengandung
gamaglobulin, immunoglobulin seperti IgG, IgA dan asam-asam amino.

Drh.
I Whendrato, SS, MBA, dalam bukunya Satwa Berkhasiat Pengobatan,
menyatakan plasenta mengandung berbagai jenis antibodi untuk mencegah
penyakit cacar, influenza, dan difteri. Protein plasenta juga
mengandung interferon, zat yang bisa mencegah dan mengendalikan
epidemik virus.

Di dalam praktik klinis, plasenta telah lama
digunakan untuk imunisasi pasif. Pada plasenta juga ditemukan
enzimenzim yang nilai penggunaannya amat tinggi, seperti lysozyme,
kininase, histaminase, oxytocinase.

Dalam banyak uji coba,
pemberian serbuk plasenta secara oral kepada tikes dapat meringankan
gejala penyakit yang ditimbulkan oleh baksil TBC. Secara biologis,
plasenta dapat juga memproduksi hormon seks.

Cangkok Mata
Dalam
perkembangannya, bagian-bagian di sekitar plasenta telah digunakan
dunia kedokteran untuk mengatasi kerusakan mata. Misalnya, membran
amniotik atau amniochorion adalah selaput amnion plasenta. Membran ini
melekat pada plasenta dan meliputi fetus dalam rahim. Membran ini
diambil setelah operasi caesar berlangsung.

RS Cicendo, rumah
salit mata terbesar di Bandung menurut Dr. Hikmat Wangsaatmadja, Sp.M,
telah lama menggunakan teknik perbaikan permukaan okular dengan cangkok
membran amnion. "Banyak keuntungan yang didapat dengan menggunakan
teknik ini, antara lain proses penyembuhan lukanya lebih cepat,"
katanya.

Prosedur memanfaatkan membran amnion juga dilakukan Dr.
Taylor, dari Melbourne, Australia. Dr. Taylor menutup permukaan okular
pasien dengan membran amnion untuk menyelamatkan mata, merangsang
penyembuhan, dan menyiapkan transplantasi di kemudian hari. Keuntungan
menggunakan membran ini adalah pada transplantasi sel-sel stem limbus
(sel-sel dalam konjungtiva yang memiliki regenerasi tinggi) untuk
permukaan okular yang terbakar.

Untuk kepentingan farmasi,
plasenta memiliki kegunaan dan khasiat yang luas. Antara lain
menyembuhkan immunodefisiensi, cacat bawaan, hypogamma globulinemia,
infeksi bakteri yang berulang clan serius, kondisi membusuk . atau
infeksi pada kelahiran baru, bayi prematur, menginitis dan
osteomyelitis, sebagai pengganti kehilangan protein akut melalui luka
bakar, dan terapi kanker. Juga untuk mengatasi infeksi virus yang
serius seperti pada virus meningocephalitis dan infeksi hepatitis.

Ekstrak
plasenta juga digunakan untuk mencegah infeksi virus pada pasien lansia
yang staminanya lemah. Dunia kedokteran menyebutnya terapi
imunosupresif.

Resep pilihan si Ari-ari

Berbagai
laporan medis dan empiris mengatakan, penggunaan plasenta mampu
mengatasi macam-macam penyakit. Berikut ini cara mengolah plasenta dan
berbagai resep menggunakan olahan plasenta yang ditawarkan
Drh.I.Whendrato, SS,MBA.

Cara mengolah

Plasenta
segar dipotong semua saluran daraah. Masukkan ke dalam air, cuci
berulangkali. Ambil adas, masukkan ke dalam kantong kain kasa,
tambahkan air, rebus, lalu ambil ampasnya. Plasenta yang sudah
dibersihkan itu, direbus selama 2-3 menit, kemudian diambil. Buang
seluurh airnya, aduk dengan araak ketan hitam lalu direbus lagi. Jemur
hingga kering, setiap 100 biji plasenta menggunakan 3 ons adas dan 1,8
kg arak ketan hitam.
Plasenta setelah diambil, dibersihkan
dengan air leri (bekas cucian beras). Taruh dalam keranjang bambu,
masukkan ke dalam air mengalir untuk membersihkan selaputnya. Kemudian
cuci dengan arak atau rendaman getah pohon mastik (Pistacia lentiscas,
bisa diperoleh di toko obat Cina). Letakkan di tampah, jemur hingga
kering, seterusnya ditumbuk menjadi serbuk. Bisa juga dengan cara
dipanggang api lalu ditumbuk halus, atau direbus dengan arak sampai
hancur, lalu dijemur hingga kering.
Ramuan
Kurang darah, sakit saraf, pikiran tak terkendali.
Plasenta segar diolah (lihat cara pengolahan diatas), lalu dimakan.
Asma

Ambil plasenta. Setelah dibersihkan, keringkan dengan suhu rendah, dibuat ubuk
dan siap digunakan. Minum 3-4 gram sehari 3 kali.
Dalam 10 kasus, 9 diantaranya bisa sembuh. Bila kambuh, pengobatan bisa diulang.


Luka kulit membusuk
Ambil
plasenta segar, olah sesuai prosedur, lalu potong kecil-kecil ukuran
1-2 cm. Masukkan ke air garam steril, setelah itu simpan dalam lemari
es bersuhu 1-4 derajat Celcius. Esok harinya bisa digunakan untuk
transplantasi lubang luka. Bungkus dengan erat agar tak bergeser.
Seminggu kemudian, saat plasenta mengering dan membentuk kulit baru,
bagian kulit tersebut basah, tetapi tak terdapat bagian luka yang
terasa sakit bila ditekan. Sekitar 2-3 minggu kemudian luka akan semuh.

Dalam 30 kasus, setelah transplantasi 1-2 kali, 22 kasus sembuh, 4 kasus
mengalami kemajuan, 4 kasus gagal.

Memperlancar produksi ASI

Plasentaa
segar dicuci dan buang selaputnya. Setelah itu dibakar sampai hangus
dengan api kecil, dibuat serbuk, diminum setelah makan malam. Dosis 2-4
gram sekali minum.
(Senior edisi No.318/19-25 Agt 2005)

Sumber: Majalah
Nirmala

Kiat untuk meningkatkan Kesuburan untuk kehamilan alam

12 Juli jam 5:17

Kiat untuk meningkatkan Kesuburan untuk kehamilan alami
Ingin cepat hamil? Berikut ini ada beberapa kiat untuk dijadikan terapi alami yang bisa dicoba agar anda bisa segera menjadi seorang ibu.

* Herbalisme. Obat obatan alami ternyata khasiatnya tidak kalah dengan obat obatan sintetis. Ramuan dari bahan alami ini memberikan manfaat yang sangat banyak bagi calon ibu. Gunakan beberapa bahan herbal alami untuk meningkatkan kekebalan tubuh anda. Dengan kekebalan tubuh yang baik, dipercaya dapat membantu mempercepat proses kehamilan. Enchinnacea, bawang putih dan lemon adalah bahan herbal yang sangat baik dalam meningkatkan kekebalan tubuh.Tambahkan lemon dalam segelas air hangat dan minumlah setiap pagi sebagai detox racun dalam tubuh.
* Makanan untuk kesuburan. Bagi pria dengan banyak mengkonsumsi seng dan vitamin c besar peranannya dalam produksi sperma dan hormone laki laki. Vitamin c, dapat mengurangi kecenderungan sperma untuk ‘bergerombol’ didalam tubuh wanita yang pada akhirnya dapat menyebabkan ketidaksuburan. Bagi Wanita, selain seng dan vitamin C dengan tercukupinya asupan makanan yang kaya folat, asam lemak dan zat besi dapat meningkatkan kesuburan. Perbanyaklah makan daging sapi,ikan dan sayurah hijau dan padi padian karena makanan tersebut dapat menguraikan hormon estrogen (yang jika berlebihan sering berhubungan dengan kemandulan).
* Yoga. Olahraga yang satu ini terbukti dapat membuat diri lebih rileks sehingga memiliki manfaat yang besar bagi wanita yang ingin hamil. Alagi gerakan yoga biasanya dipusatkan pada sekitar panggul, pinggul,perut dan tulang belakang. Cara ini dipercaya dapat meningkatkan aliran darah, nutrisi, flesibilitas, dan kekuatan tubuh di area yg berhubungan dengan kehamilan.
* Bercintalah sesering mungkin. Terutama dimasa subur, sehingga peluang kehamilan anda menjadi lebih besar. Apalagi menurut statistic peluang hamil dalam satu kali bercinta sangatlah kecil.
* Hindarilah alcohol, rokok dan kopi. Dan perhatikanlah berat badan anda. Biasanya kelebihan atau kekurangan berat badan dapat berdampak pada kesuburan.